Halaman

Selasa, 18 Juni 2013

Kisah Soul-mate, di Balik #SoleMate

Sudah beberapa hari ini sibuk dengan #SoleMate. Ganti display picture bbm pakai fotonya, ganti display picture what’s  up dengan fotonya, ganti avatar twitter juga dengan fotonya. Sebetulnya apa sih dia? Siapa sih dia? Seistimewa apa sih dia?

Jadi, #SoleMate adalah project dari dua orang sahabat yang punya kegemaran yang sama, menulis dan sepatu. Yakni, Mia Haryono dan Grahita Primasari. Kedua sahabat yang sudah menelurkan sebuah buku kumpulan cerpen bersama sahabat mereka yang lain ini memiliki ide untuk membuat sebuah buku tentang sepatu.

Akhirnya mereka membuat sayembara yang waktu itu kami sebut #ShoesProject. Kedua project holder ini mengajak para wanita-wanita berbakat menulis penggemar sepatu untuk turut berkontribusi pada kumpulan cerita pendek mereka.

Awalnya gue biasa saja dengan project ini. Sampai akhirnya twit serta hestek mereka muncul bergantian di lini masa twitter gue, dan sampailah gue pada halaman working paper mereka. Tak dinyana tak diduga, akhirnya gue berhasil mengirimkan sebuah cerita pendek yang disambut baik keduanya.

Sebetulnya gue mengirimkan dua buah cerita, tapi tidak berbarengan. Setelah cerpen gue yang pertama—Sneaky Head vs Sneaky Hate—mendapatkan beberapa kali bongkar pasang, dan akhirnya kami deal untuk memasukkan cerita itu, Kak Mimi memberikan kabar yang mengejutkan. Bahwa cerpen gue yang kedua—Loafer Biru Dongker—terselip dan baru sempat dibaca. Eng-ing-eeeeeeng, dan para project holderpun lebih suka dengan cerpen yang itu. Akhirnya, yang akan diselipkan dalam #ShoesProject mereka adalah si Loafer Biru Dongker.

Buku kumpulan cerpen ini berisi banyak cerita pendek, banyak puisi, serta banyak ilustrasi tentunya tentang sepatu. It’s stepping soon into your book closet only with 40 IDR! Bisa pre-order, bisa juga langsung meluncur ke toko buku terdekat!

Gue bersama MiaHaryono, Grahita Primasari, Okke Sepatumerah, Gabrielle Connie, Yessy Muchtar, Stephany Josephine, Kiki Raihan, Ponti Almas Karamina, Anggi Zoraya, Ch. AmaliaAchmad, Cyntia Febrina, Nadya Yolanda A Moeda, Fany Novaria, Diar Trihastuti, Riesna Kurniati, Ch. Evaliana, Lia Khairunnisa, Fatima Alkaff, dan Tia Setiawati akan berbagi dalam satu buku untuk menghantarkan kisah kami dengan sepatu-sepatu, kisah sepatu-sepatu dengan sepatu-sepatu, juga kisah hati-hati dengan sepatu. Selamat menikmati!


Karena setiap langkah memiliki kisahnya sendiri-sendiri

2 komentar: